Siapa bilang mencari tempat tenang dan hijau di Jakarta harus jauh-jauh ke Puncak atau Bogor? Di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, ada satu lokasi yang bisa jadi pelarian sempurna dari hiruk-pikuk ibu kota, namanya Taman Casuarina.
Berada di daerah Cipedak, tepat di sebelah Sekolah Citra Cendekia, taman ini dikenal sebagai salah satu “hidden gem” yang belum banyak diketahui warga Jakarta. Meski letaknya tidak jauh dari jalan utama, suasana di dalamnya terasa seperti dunia yang berbeda: tenang, sejuk, dan penuh pepohonan rindang.
Suasana Asri yang Bikin Betah
Begitu melangkah masuk ke area taman, pengunjung langsung disambut hamparan rumput hijau yang luas dan deretan pohon tinggi yang membuat udara terasa lebih segar. Tak heran jika banyak pengunjung menjadikan tempat ini lokasi favorit untuk healing, piknik santai, atau sekadar duduk menikmati ketenangan.
Salah satu pengunjung, Tatiek, mengatakan bahwa taman ini punya pesona tersendiri.
“Tamannya adem banget, bersih, dan rumputnya luas. Cocok banget buat santai bareng keluarga atau teman,” ujarnya dengan antusias.
Berbeda dari taman kota pada umumnya, Taman Casuarina tidak dipenuhi wahana permainan. Justru karena itulah suasananya terasa lebih alami dan damai. Jalur jogging di taman ini memang tidak terlalu panjang, tetapi area terbukanya sangat terawat dan nyaman untuk berjalan santai.
Akses Sempit, Tapi Pemandangan Luas
Meski akses menuju taman ini agak kecil karena berada di Jalan Kahfi I, pengunjung akan dibuat takjub begitu sampai di dalam.
“Awalnya nggak nyangka tempatnya seluas ini. Rumputnya rapi banget, enak buat kegiatan outdoor,” kata Saffa, salah satu pengunjung yang datang akhir pekan lalu.
Tak hanya menawarkan ruang hijau, taman ini juga memiliki telaga kecil di bagian tengah yang menambah nuansa alami seperti di pedesaan.
“Rasanya kayak di kampung, ada telaga, banyak pohon, dan suasananya tenang banget,” tutur Bani, pengunjung lainnya.
Tempat Ideal untuk Bersantai
Bagi warga Jakarta Selatan yang ingin sekadar melepaskan stres atau mencari tempat piknik tanpa perlu keluar kota, Taman Casuarina bisa jadi pilihan sempurna. Fasilitasnya juga cukup lengkap, tersedia toilet umum, area parkir, serta lahan terbuka luas yang cocok untuk camping kecil atau acara garden party sederhana.
Salah satu pengunjung, Dana, bahkan menyebut taman ini sebagai “oase di tengah kota.”
“Masuknya memang lewat gang kecil, tapi begitu di dalam, suasananya beda banget. Luas, hijau, dan tenang, pas buat healing,” katanya.
Tempat Yang Tenang di Tengah Jakarta
Dengan segala keasrian dan ketenangannya, Taman Casuarina jadi alternatif menarik untuk warga ibu kota yang ingin menikmati udara segar tanpa harus menempuh perjalanan jauh. Jadi, kalau kamu sedang butuh waktu untuk menyegarkan pikiran, mampirlah ke taman cantik di Jagakarsa ini, dijamin pulang dengan hati lebih ringan.